Visi dan Misi Eksyar

Visi :

“Menjadi Program Studi Doktor Ekonomi Syariah (S3) yang unggul berbasis iman, ilmu, dan amal pada tingkat regional tahun 2027”

Misi :

  1. Menyelenggarakan Program Studi Doktor Ekonomi
    Syariah.Mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi, dan
    seni (IPTEKS) di bidang Ekonomi Syariah.
  2. Menyelenggarakan penelitian untuk mengembangkan
    inovasi dan mengembangkan konsep serta teori di
    bidang Ekonomi Syariah.
  3. Mengembangkan kerja sama dalam lingkup
    regional, nasional, maupun internasional di bidang
    Ekonomi Syariah.

Tujuan Program Studi :

  1. Menghasilkan lulusan Doktor Ekonomi Syariah yang mempunyai
    kemampuan dan keahlian dalam mengembangkan konsep atau teori baru di
    bidang Ilmu Ekonomi Syariah.
  2. Menghasilkan lulusan Doktor Ekonomi Syariah yang mempunyai
    kemampuan melaksanakan, mengorganisasikan dan memimpin program
    penelitian terutama di bidang Ekonomi Syariah.
  3. Menghasilkan lulusan Doktor Ekonomi Syariah yang mempunyai
    kemampuan melakukan pendekatan interdisipliner bagi penerapan
    keahlian Ekonomi Syariah secara profesional.
  4. Menghasilkan lulusan yang mampu memberikan solusi atas problem yang
    ada di tengah masyarakat di bidang Ekonomi Syariah.
  5. Terjalinnya kerja sama dalam lingkup regional, nasional, maupun
    internasional di bidang Ekonomi Syariah.